Tips Sukses Menjadi Live Streamer Pemula

Banyak sekali cara untuk mendapatkan uang di masa sekarang, salah satunya adalah dengan menjadi live streamer. Namun tentunya bukan hal mudah untuk bisa mendapatkan uang dari live streamer yang kebanyakan isi kontennya adalah memainkan game. Akan tetapi apabila Anda bisa berhasil, maka uang yang bisa dihasilkan itu memang sangat besar dan juga sangat menjanjikan. Nah pada kesempatan kali ini kami akan jelaskan beberapa tips yang bisa membantu Anda memulai menjadi live streamer.

Mempersiapkan Alat Yang Dibutuhkan

Tips yang pertama adalah Anda harus mempersiapkan berbagai alat yang memang dibutuhkan agar supaya bisa melakukan streaming dengan lebih baik. Ada beberapa hal memang yang sangat dibutuhkan agar supaya bisa menjadi live streamer yang terlihat profesional. Apabila bisa terlihat menarik tentunya akan semakin banyak yang menonton dan mengikuti Anda, dan besar kemungkinan mendapatkan uang. Jadi peralatan yang dibutuhkan itu harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin supaya bisa menjadi live streamer yang sukses. Berikut ini beberapa peralatannya.

  1. PC Atau Smartphone

Peralatan yang pertama tentu saja harus memiliki PC ataupun smartphone yang dipakai untuk memainkan sebuah game. Dan supaya game bisa berjalan dengan lancar, maka Anda itu butuh untuk menggunakan PC atau smartphone yang mumpuni. Gunakan juga aplikasi ataupun software yang bisa merekam layar agar supaya Anda bisa merekam video dari permainan secara langsung. Dan tentunya butuh PC dan smartphone mumpuni juga untuk edit video agar supaya bisa lancar dalam edit.

  1. Koneksi Internet Yang Mumpuni

Berikutnya adalah koneksi internet, ini juga menjadi salah satu kebutuhan yang sangat besar apabila ingin menjadi live streamer. Karena untuk melakukan streaming sendiri memang memerlukan koneksi yang memang cukup baik dan mumpuni. Belum lagi Anda membutuhkan kualitas video yang cukup besar yakni minimal adalah 720P, dan itu membutuhkan koneksi yang cepat. Jadi jelas Anda harus mempersiapkan koneksi internet yang terbaik bila ingin menjadi live streamer dan sukses.

  1. Webcam

Peralatan yang ketiga adalah dengan menggunakan webcam yang memang menjadi salah satu langkah untuk bisa merekam video Anda. Terkadang orang senang melihat ekspresi orang dalam bermain game, sehingga perlu untuk merekam diri Anda sendiri ketika memainkan game. Selain itu juga Anda membutuhkan untuk berinteraksi dengan penonton Anda, sehingga Anda itu perlu webcam dengan ada mic di dalamnya. Sehingga Anda akan bisa ikut berbicara selama Anda memainkan game dan melakukan live streaming.

Konsisten Dalam Membuat Konten

Tips yang kedua adalah Anda itu harus bisa konsisten dalam membuat konten live streaming memainkan game tersebut. Dan konsistensi ini akan membuat orang akan mulai mengikuti Anda dan kemudian menantikan konten Anda berikutnya. Dari orang-orang yang mengikuti Anda itulah yang kemudian membuat Anda bisa mendapatkan uang dari kegiatan live streaming tersebut. Jadi sebisa mungkin Anda bisa melakukan live streaming game Anda itu secara konsisten dan terus menerus supaya banyak orang yang mengikuti Anda.

Jeli Dalam Memilih Permainan

Tips yang terakhir adalah Anda memilih permainan yang memang menarik untuk ditonton atau mungkin yang cukup populer. Anda bisa mencari informasi soal game yang populer di JagadTekno.com, di sana informasi yang disediakan itu lengkap. Jadi Anda bisa terbantu dalam memilih game agar supaya konten Anda bisa banyak penontonnya dan bisa menghasilkan uang.